Kutai Kartanegara // mediatni-polri.com / Turnamen Sepak bola Dandim Cup yang di ikuti oleh 33 peserta pelajar Sekolah Dasar (SD) dari seluruh wilayah yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berjalan sangat seru di mana perebutan juara satu dan dua sedang berlangsung sengit di lapangan stadion Rondong Demang pada Minggu sore, (28/1/2024).
Adapun peserta yang masuk dalam final untuk merebutkan juara satu antara SD 007 melawan SD IT dari Tenggarong, sedangkan untuk juara tiga dipegang oleh SD 012 dari Sanga Sanga.
Pertandingan antara SD 007 dengan SD IT berjalan sangat ketat saling jual beli serangan untuk mencetak gol ke gawang lawan dan di akhir pertandingan di menangkan oleh SD IT dengan score 1 – 0.
Mewakili Dandim, Kepala Staf Kodim 0906/Kkr Mayor Inf Mahfudz di penutupan turnamen sepak bola Dandim cup 2024 mengatakan selamat kepada pemenang semoga para juara bisa mempertahankan karena event Dandim cup ini akan berkelanjutan setiap tahun, untuk adik-adik tetap harus berlatih yang menang jangan puas diri dulu dikarenakan mungkin tahun depan bisa direbut oleh yang juara 3 ataupun juara dua bahkan yang tidak juara tahun ini.
Dengan adanya turnamen ini di harapkan dapat melatih mental dan melatih fisik serta melatih sportivitas dalam bertanding sejak usia dini ujarnya
Ucapan terima kasih untuk para panitia penyelenggara kegiatan turnamen sepak bola Dandim Cup ini karena telah melaksanakan kegiatan dengan baik walaupun ada sedikit dinamika di lapangan itu hal yang biasa dalam suatu kompetisi, dinamika seperti itu menjadi catatan bagi kita untuk perbaikan kegiatan kedepannya tambahnya.
Saya menyampaikan terima kasih kepada panitia dan kodim 0906/Kkr yang telah melaksanakan kegiatan ini mudah-mudahan dengan adanya turnamen Dandim cup ini bisa membawa angin segar bagi generasi muda khususnya untuk anak usia dini kami juga ucapkan selamat bagi pemenang dan yang belum agar selalu tetap berlatih ucap H. Maja selaku Sekertaris Askap.
Turnamen sepak bola Dandim Cup tahun 2024 di menangkan oleh SD IT sebagai juara satu, SD 007 juara dua dan SD 012 juara tiga, kegiatan Dandim cup yang di selenggarakan dapat berjalan dengan lancar dan sukses. (Sumber Kodim 0906/Kkr).
(Red )